Sakinah Finance dan Mitra Strategis Dorong Perempuan Banten Jadi Agen Literasi Keuangan Syariah

No comments

Serang, 7 Oktober 2025 — Program Sahabat Ibu Cakap Literasi Keuangan Syariah (SiCantiks) kembali digelar, kali ini di Provinsi Banten. Kegiatan yang diinisiasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) ini berkolaborasi dengan Sakinah Finance, Yayasan Amanah Takaful, Badan Kerja Sama Organisasi Wanita (BKOW) Provinsi Banten, serta Komite Daerah Ekonomi dan Keuangan Syariah (KDEKS) Banten. Kolaborasi lintas lembaga ini menjadi wujud nyata sinergi dalam memperkuat literasi dan inklusi keuangan syariah, khususnya di kalangan perempuan dan keluarga.

 

Acara dibuka dengan pembacaan ayat suci Al Qur’an dan penampilan Qasidah. Kemudian, Sambutan pembukaan disampaikan oleh Kepala Eksekutif Pengawas Perilaku Pelaku Jasa Keuangan, Edukasi, dan Pelindungan Konsumen OJK, Ibu Friderica Widyasari Dewi, menekankan pentingnya peran perempuan sebagai penggerak utama literasi keuangan keluarga.

Adapun sesi Inspirational Talk menghadirkan Ibu Irna Narulita Dimyati, Ketua BKOW Banten, dan Ibu Siti Ma’rifah, Ketua KDEKS Banten, yang menegaskan komitmen sinergi antara pemerintah daerah, lembaga keuangan, dan organisasi masyarakat dalam membangun ekosistem ekonomi syariah yang berkelanjutan.

Wakil Gubernur Banten yaitu Achmad Dimyati Natakusumah menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan edukatif ini.

Peningkatan literasi keuangan syariah di kalangan perempuan Banten menjadi kunci bagi terwujudnya keluarga yang mandiri dan berkeadilan. Saya mengapresiasi kepada OJK yang telah menyelenggarakan acara ini dalam menguatkan gerakan cakap finansial berbasis nilai syariah. Apalagi di sini ada Sakinah Finance, pastinya tentang keuangan syariah,” ungkapnya.

Selanjutnya Training of Trainers (ToT) Literasi Keuangan Syariah yang disampaikan oleh Murniati Mukhlisin selaku pendiri Sakinah Finance. Dalam sesi ToT, Murniati menjelaskan pentingnya menginternalisasi nilai-nilai sakinah, amanah, dan berkah dalam setiap aspek pengelolaan keuangan.

“Melalui program ToT ini, kami ingin membentuk para duta literasi yang tidak hanya paham konsep finansial, tapi juga memiliki kesadaran spiritual dan tanggung jawab sosial. Literasi syariah harus berujung pada kesejahteraan yang berkeadilan dan berkeberkahan, sehingga tidak ada masalah ketika meninggal dunia kelak misalnya berkenaan dengan utang, wasiat, dan waris” ujar Murniati.

Beliau juga menyoroti sinergi antara Sakinah Finance dan Yayasan Amanah Takaful dalam memperkuat kurikulum edukasi keuangan syariah berbasis keluarga dan komunitas. Keduanya berkomitmen memperluas pelatihan serupa di berbagai daerah, sebagai bagian dari gerakan nasional Sakinah Financial Movement.

Kegiatan ditutup dengan sosialisasi program OJK Penggerak Duta Literasi Keuangan Indonesia (PEDULI) oleh Chandra Shadiq, yang mengajak peserta menjadi pelopor edukasi keuangan syariah di lingkungannya masing-masing.

Dengan semangat kolaborasi dan nilai-nilai keberkahan, kegiatan SiCantiks Banten menjadi momentum penting dalam memperkuat gerakan perempuan sadar finansial syariah — menuju keluarga sakinah dan ekonomi umat yang tangguh.

Sumber:
Humas Sakinah Finance

Admin AnwarSakinah Finance dan Mitra Strategis Dorong Perempuan Banten Jadi Agen Literasi Keuangan Syariah

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *